banner

Senin, 07 Agustus 2023

author photo


Cahaya Perubahan
, Muratara - Sesuai jadwal, Senin (7/8), Komisi III DPRD Muratara menggelar rapat evaluasi hasil Inspeksi Mendadak (Sidak) yang dilaksanakan di lokasi pertambangan batubara milik PT Triaryani, PT Gorby Putra Utama (GBU) dan PT Banyan Koalindo Lestari (BKL) beberapa waktu lalu. Kendati dalam rapat yang berlangsung selama dua jam tersebut, sempat terjadi perdebatan panas antara pihak managemen perusahaan dan Komisi III DPRD Muratara saat membahas hasil temuan sidak berupa dugaan terjadinya pelanggaran dalam pelaksanaan prosedur penambangan yang berdampak terhadap lingkungan dan Masyarakat sekitar, namun kedua belah pihak akhirnya sepakat untuk menjadwal ulang sidak kembali ke lokasi pertambangan.


"Tadi saat rekan - rekan menyampaikan temuan - temuan dugaan pelanggaran yang terjadi di lokasi pertambangan pihak perusahaan mengaku jika sudah melakukan pembenahan dan penanggulangan terhadap dampak - dampak negatif bagi lingkungan akibat aktifitas penambangan yang dilaksanakan. Tetapi mereka tidak membawa bukti - bukti kongkrit berupa dokumentasinya. Jadi kita sepakati untuk kembali mendatangi lokasi untuk mengecek satu persatu upaya pembenahan yang mereka lakukan tersebut. Apakah benar - benar sudah dilaksanakan atau belum.," jelas Ketua Komisi III DPRD Muratara, Andika Saputra A.Md saat dikonfirmasi usai pelaksanaaan rapat di ruang paripurna DPRD Muratara.


Dijelaskan Andika, pada saat melakukan sidak ke 3 lokasi pertambangan milik PT Trianyani, PT GBU dan PT BKL beberapa waktu lalu, Komisi III menemukan sejumlah kejanggalan dan dampak- dampak negatif yang berdampak pada lingkungan, seperti perubahan struktur alam, sengketa lahan dengan Warga sekitar maupun sistem management dan kepemilikan perusahaan pengelola.


"Secepatnya kita akan melakukan sidak lagi ke lokasi," ujar Andika.


Untuk diketahui, rapat evaluasi tersebut dihadiri oleh Ketua DPRD Muratara, Efriansyah, Wakil Ketua DPRD, Devi Arianto, Ketua Komisi III, Andika Saputra, Anggota Komisi III, I Wayan Kocap, M Hadi, Masturo, Amri Sudaryono dan Anggota Komisi I, Iwansa SH. Selain itu, rapat juga dihadiri oleh sejumlah Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Mitra kerja Komisi III DPRD Muratara, yaitu Kepala Dinas PUPR Muratara, Kepala Dinas DLHP Muratara serta perwakilan dari Dinas Perhubungan Muratara.


"Nanti hasil dari semua tahapan ini akan kita tuangkan dalam laporan kerja Kita dan kita tembuskan kepada pihak Kementrian terkait serta OPD terkait yang ada.di tingkat Propinsi," tutupnya. (Red)

Beriklan

Tulisan ini memiliki 0 komentar

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement

banner